share on:
foto bersama pembina upacara berserta para petugas upacara dan guru setelah upacara

Bantul, 15 Juli 2024.Bertempat di lapangan Asri harjo Bangunjiwo Kasihan Bantul digelar upacara awal tahun ajaran baru 2024- 2025 Madrasah Tsanawiyah Muhammadiyah Kasihan . Diikuti sekitar 300 siswa-siswi kelas 1,2 dan 3. Bertindak sebagai pembina upacara adalah Sumaryono ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah Bangunjiwo Barat.

Dipagi yang dingin itu ratusan siswa berjalan berbondong rapi menuju lapangan Asriharjo, menempuh jarak sekitar 200 meter arah selatan dari gedung madrasah. diiringi segenab guru dan karyawan wajah wajah antusias terpancar semangat baru mengawali tahun ajaran baru 2024-2025 dengan hadir dalam pelaksanaan upacara bendera.

Dalam amanatnya pembina upacara menyampaikan,”para siswa sekalian,kalian adalah orang yang berjihad di jalan Allah karena Nabi SAW dalam hadis riwayat Turmuzi bersabda,”Man Kharaja ilaa tholabul ‘ilmi fahuwa fii sabilillah hatta yarji’ “. artinya barang siapa yang keluar berangkat untuk mencari ilmu maka dia adalah orang yang berada di jalan Allah sampai dia kembali”.

Selanjutnya ketua PRM Bangunjiwo Barat juga mengajak seluruh siswa peserta upacara untuk bersemangat dan bersungguh sungguh dalam belajar serta senantiasa istiqomah. Sehingga akan terwujud cita-cita yang hendak diraih. Jadilah dokter, insinyur, birokrat bahkan menteri ataupun presiden yang penting bermanfaat bagi manusia.(mar)

Leave a Response